Catatan Pokjawas KLU
pengawasklu.blogspot.com adalah Blog Resmi Pokjawas Kemenag Kab. Lombok Utara.
pengawasklu.blogspot.com merupakan Wadah Pengawas Berbagi Kebaikan.

Ads by mediahf.blogspot.com

Saturday, February 6, 2021

Faiz HF

Sosialisasi dan Pembimbingan Pelaksanaan Penilaian PKKM dan PKG Madrasah


Jum’at, 5 Februari 2021 Pokjawas Madrasah melaksanakan sosialisasi sekaligus pembimbingan cara menggunakan aplikasi Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) dan Penilaian Kinerja Guru (PKG) kepada seluruh Kepala Madrasah Ibtidaiyah (MI) yang tergabung dalam Kelompok Kerja Madrasah Ibtidaiyah (KKMI) Kecamatan Gangga dan bertempat di MI Nurul Huda NW Gondang.


Hadir dalam kegiatan pembimbingan tersebut adalah 2 orang Pengawas Bina yaitu Muhammad Isnaeni, S.Ag., M.PdI dan Husnul Faizin, S.PdI. Harapan yang disampaikan oleh kedua Pengawas dalam kegiatan tersebut adalah dengan adanya pembimbingan ini agar Kepala Madrasah sebagai Penilai PKG untuk guru-guru di Satuan Pendidikan masing-masing untuk dapat melaksanakan penilaian secara obyektif berdasarkan bukti fisik atau dokumen yang dimiliki oleh guru yang dinilai tersebut dan mensampingkan penilaian subjektif masing-masing Penilai.


Penilaian Kinerja Guru (PKG) tersebut agar tetap dilaksanakan setiap tahunnya sebagai dasar “Refleksi” dan “Perbaikan” Kualitas Pembelajaran bagi setiap guru didalam kelas. Juga penilaian tersebut dapat dijadikan sebagai Rencana Tindak Lanjut (RTL) dan langkah strategis apa yang akan dilaksanakan oleh Kepala Madrasah pasca penilaian tersebut. Sehingga rencana-rencana Peningkatan Keprofesionalisme Berkelanjutan (PKB) dapat dilaksanakan berdasarkan kepada analisis kebutuhan madrasah dan pembelajaran.




Faiz HF

About Faiz HF -

Pengelola Blog: Muhammad Isnaeni, Lalu Rahmat Marzoan, Husnul Faizin, Syukri, H. Umaruddin, Ahmad Saini, Basri, Wira Subarman, Zar'ah Imtihan, Purnawadi, Rudianto.

Subscribe to this Blog via Email :