Kegiatan pelatihan Evaluasi Pembelajaran Berbasis Digital di MAN 1 Lombok Tengah pada hari Kamis, 15 Juli 2021 dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama Provinsi Nusa Tenggara Barat Dr. H.M. Zaidi Abdad, M.Ag. Pelatihan ini menghadirkan narasumber dari unsur Pengawas Madrasah, Widyaiswara LPMP NTB, Organisasi Profesi Ikatan Guru Indonesia (IGI) NTB, dan Fasilitator lainnya yang bergerak dibidang peningkatan pendidikan. pelatihan ini dilaksanakan selama 3 hari kerja dari hari Kamis-Sabtu.
Salah satu narasumber yang diundang untuk mengisi kegiatan workshop atau pelatihan tersebut adalah Pengawas Madrasah Kabupaten Lombok Utara Saudara Husnul Faizin, S.Pd dan dipercaya untuk membawakan materi Evaluasi Pembelajaran Menggunakan Google Formulir. Selain sebagai Pengawas Madrasah beliau juga merupakan Trainner dan Pengurus IGI NTB menjabat sebagai Ketua Bidang PengembanganTeknologi dan Informasi (TIK) Ikatan Guru Indonesia (IGI) NTB.
Pada pelatihan ini peserta dibekali dengan pengetahuan Bagaimana membuat Soal Online dan Survey menggunakan Google Form. Ada 3 Materi utama yang disampaikan pada kegiatan pelatihan ini, yaitu:
- Merancang soal online dan Survey
- Import puluhan soal secara otomatis menggunakan Add-on Google Form dan Script Editor (termasuk cara setting waktu akses soal, pembatasan durasi soal, pembuatan token ujian, dan pembatasan jumlah responden).
- Mengolah Nilai Peserta Didik.
Untuk memastikan masing-masing peserta memahami materi Google Form, Trainner memberikan materi dari tahap pemula sampai materi lanjutan (mahir) sehingga peserta memahami bahwa bekerja secara digital menggunakan Google Form adalah kebiasaan baru dan menarik untuk dipelajari.
Materi Workshop Evaluasi Pembelajaran Berbasis Digital. |
Apersepsi Grafik Pemanfaatan Google Formulir Pra Pelatihan. |
Workshop di Lab. Samsung Smart Learning Class - MAN 1 Lombok Tengah. |