Saturday, January 30, 2021
Saturday, January 16, 2021
Tatap Muka Terbatas Pada Kegiatan Pembelajaran Semester Genap Tahun Pelajaran 2020/2021
Monitoring Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di beberapa madrasah yang dilakukan oleh Pengawas Madrasah untuk memastikan bahwa kegiatan pembelajaran tersebut sesuai dengan Protocol Kesehatan (Prokes) dan berjalan sesuai dengan SKB 4 Menteri tentang Pelaksanaan Pembelajaran pada Semester Genap dimasa pandemic Covid-19.
Beberapa hal yang menjadi pembahasan antara lain:
- Pelaksanaan kegiatan proses belajar mengajar di madrasah tetap merujuk pada SKB 4 Menteri, Kepala madrasah beserta dewan guru jangan mudah terpengaruh oleh berita-berita tidak jelas yang berisi konten Hoaks. Kepala madrasah dan guru harus mengutamakan Literasi yang baik dalam menyaring setiap informasi yang diterima serta tidak mudah terlalu cepat menyimpulkan sehingga berakibat menjadi korban Hoaks.
- Dalam melaksanakan proses pembelajaran tatap muka terbatas, agar selalu menerapkan insrumen-instrumen protocol kesehatan. Konsisten dalam penerapan 3 M (memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak).
- Madrasah secara bertahap mempersiapkan berbagai kelengkapan dalam pelaksanaan AKM (Asesmen Kompetensi Minimum) atau pelaksanaan Asesmen Nasional (AN) .
- Operator Madrasah agar selalu aktif dalam meng-update data madrasah dan data siswa baik di SIMPATIKA maupun di EMIS agar tidak terkendala dalam berbagai kebijakan atau regulasi yang dikeluarkan oleh Dirjen GTK Madrasah Kementerian Agama RI.
- Kepala Madrasah mengusulkan agar pembinaan khusus guru sertifikasi dilaksanakan minimal per triwulan agar guru-guru penerima manfaat TPG tersebut dapat terpantau dengan efektif oleh pengawas madrasah terutama dalam hal peningkatan kompetensi guru-guru sertifikasi.
- Kepala madrasah dan guru dapat menjadikan hasil AKG dan AKK sebagai pedoman agar selalu bersemangat untuk tetap belajar serta berusaha meningkatkan (upgrade) kompetensinya masing-masing.
Tuesday, January 12, 2021
Piagam Karya Satya Untuk Pengawas Madrasah dari Bapak Presiden Republik Indonesia. | HAB Ke-75 Kementerian Agama RI
“Kesenangan pada sebuah pekerjaan membuat kesempurnaan pada hasil yang dicapai”
__ Aristoteles.
Upacara Peringatan HAB Ke-75 Kementerian Agama RI di halaman Kantor Kemenag Kabupaten Lombok Utara, Selasa, 5 Januari 2021 dihadiri oleh Bapak Bupati Lombok Utara Dr. H. Najmul Akhyar, SH., MH . beserta tamu undangan lainnya berjalan secara khidmat dan sesuai Prosedur Kesehatan (Prokes) Covid-19. Jumlah peserta apel pun terbatas hanya 50 (lima puluh) peserta dari unsur ASN Kemenang Kab. Lombok Utara dan Kepala Madrasah se-Kabupaten Lombok Utara dari jenjang RA/MI, MTs, dan MA.
Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan pemberian piagam penghargaan dan penyematan Lencana Karya Satya kepada 3 (tiga) orang Pengawas Madrasah Kemenag Kab. Lombok Utara. Piagam Penghargaan berupa Lencana Karya Satya tersebut merupakan pemberian penghargaan dari Presiden Republik Indonesia Bapak Ir. Joko Widodo dan merupakan penghargaan dari Negara kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang telah mendedikasikan pengabdiannya kepada Negara dan disiplin dalam melaksanakan tugas sebagai Abdi Negara sesuai UUD 1945 dan Pancasila.
Adapun Pengawas Madrasah yang mendapatkan Penghargaan Karya Satya tersebut adalah:
- Lalu Rahmat Marzoan, M.Pd
- Husnul Faizin, S.Pd.I
- Dra. Zar’ah Imtihan
(Pengawas Madrasah Tingkat MTs/MA)
(Pengawas Madrasah Tingkat RA/MI)
(Pengawas Madrasah Tingkat MTs/MA)
“Beberapa orang memimpikan kesuksesan, sementara yang lain bangun setiap pagi untuk mewujudkannya”.
__ Wayne Huizenga.
Kelompok Kerja Pengawas Madrasah (POKJAWAS) Kemenag Kab. Lombok Utara Mengucapkan:
Dirgahayu
Hari Amal Bakti Ke-75 Kementerian Agama RI
3 Januari 1946 – 3 Januari 2021
INDONESIA RUKUN
Wednesday, December 9, 2020
Simulasi Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) Untuk Mengukur Literasi Membaca dan Numerasi Peserta Didik.
Pelaksanaan Simulasi Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) tingkat SD/MI di Madrasah Kabupaten Lombok Utara pada hari Selasa, 8 Desember 2020 yang dilaksanakan secara online berjalan dengan baik di Satuan Pendidikan masing-masing. Pelaksanaan simulasi Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) secara nasional ini berlangsung dalam suasana penuh keterbatasan dan minus laboratorium/ruang computer sehingga untuk pengadaan perangkat komputernya menggunakan computer milik pribadi para guru dan ada juga yang meminjam dari sekolah terdekat.
Simulasi Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) ini dilaksanakan untuk melihat kesiapan peserta didik sebelum jadwal atau pelaksanaan secara resmi pada bulan Agustus 2020 untuk tingkat SD/MI. Simulasi ini juga menggunakan 4-5 peserta didik kelas IV (Empat) sebagai sampel simulasi Asesmen Kompetensi Minimum (AKM).
Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) merupakan salah satu komponen dalam paket Asesmen Nasional (AN) Tahun 2021 sebagai instrument untuk pemetaan mutu pendidikan pada seluruh sekolah, madrasah, dan program kesetaraan jenjang dasar dan menengah. Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) mengukur pengetahuan peserta didik pada kemampuan Literasi membaca dan Numerasi (Matematika) sebagai hasil belajar Kognitif. Asesmen ini disebut sebagai Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) karena mengukur kompetensi mendasar atau minimum yang diperlukan individu untuk dapat hidup secara produktif di masyarakat.
Rencana pelaksanaan kegiatan Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) secara nasional:
- SMP/MTs, SMA, SMK, MA : Maret 2021
- SD/MI : Agustus 2021
- Alokasi waktu: 75 Menit (Literasi), 75 Menit (Numerasi).
Latar belakang Asesmen Kompetensi Minimum (AKM)
- Hasil PISA (Programme for International Student Assessment) membuktikan kurang memadainya hasil belajar pendidikan dasar dan menengah dalam kurun waktu 3 tahun terakhir (rilis PISA: 2000-2018).
- Konsisten sebagai salah satu negara dengan peringkat hasil PISA terendah
- Skor PISA yang stagnan dalam 10-15 tahun terakhir
- Namun demikian, selisih skor dengan rata- rata skor OECD (Organisation for Economic Cooperation and Development) sudah sedikit meningkat.
Tuesday, December 8, 2020
Tuesday, December 1, 2020
Pelaksanaan PAS di Madrasah KLU dengan Tetap Memperhatikan Protokol Kesehatan (Prokes)
Senin, 30 November 2020 merupakan hari pertama pelaksanaan Penilaian Akhir Semester (PAS) secara serentak di lingkup madrasah Kemenag Kab. Lombok Utara. Pada saat monitoring pelaksanaan PAS oleh Pengawas Madrasah di MTs. Al-Ikhwan Sesait, Santong Kec. Kayangan sudah tersedia dihalaman madrasah tempat cuci tangan siswa/santri. Selain itu sebelum peserta didik masuk ke ruang kelas para guru sudah siaga didepan pintu kelas dengan membawa Thermogun untuk mendeteksi suhu tubuh masing-masing peserta didik.
Diatas meja masing-masing peserta didik guru sudah mempersiapkan Hand sanitizer sebagai bentuk mentaati Protokol Kesehatan (Prokes) ditengah pandemi Covid-19. Peserta didik yang ikut ujian juga dibatasi menggunakan sesi, sehingga ruang kelas terisi hanya setengah dari total jumlah rombel kelas, ini sesuai dengan SKB 4 Menteri Tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran Pada Tahun Pelajaran 2020/2021 Di masa Pandemi Covid-19, Tanggal 20 November 2020.
Tidak lupa pula peserta didik dibagikan masker maupun Peace Shield sebagai bagian dari Alat Pelindungan Diri (APD) dari penyebaran Coronavirus Disease.
Dari instrumen-instrumen kesehatan maupun APD yang disiapkan oleh pihak madrasah, hal ini mencerminkan bahwa seluruh warga madrasah terutama para guru di madrasah sudah sangat memahami Protokol Kesehatan (Prokes) yang harus dilengkapi sebagai persyaratan pelaksanaan pembelajaran di masa pandemi Coronavirus Disease 2019. Langkah-langkah yang dilakukan oleh pihak madrasah sudah sesuai prosedur Kesehatan sebagai bagian dari langkah preventif agar semua warga madrasah terhindar dari tertular Virus Covid-19.
PAS di MTs Al-Ikhwan Sesait, Santong-Kayangan |
PAS di MI Raudlatul Jannah NW Telaga Wareng, Pemenang |