Rapat Koordinasi Kelompok Kerja Pengawas PAI Kementerian Agama Provinsi NTB dibuka secara resmi oleh Kepala Bidang Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam (Kabid Pakis) Kanwil Kementerian Agama Provinsi NTB Bapak Drs. H. Haryadi Iskandar pada hari Senin, 23 September 2019 dan dihadiri oleh Pokjawas PAI Kabupaten/Kota Mataram, Lombok Barat, Lombok Tengah, Lombok Timur, dan Lombok Utara bertempat di Aula Rapat Kemenag Kota Mataram.
Rapat kerja Pokjawas PAI Prov. NTB ini mengagendakan pergantian kepengurusan Pokjawas PAI Provinsi NTB. Secara aklamasi H. Muksin, S.Ag., M.PdI terpilih sebagai ketua Pokjawas Provinsi menggantikan H. Rusnan, S.Ag., M.Ag yang menjabat sebagai ketua pokjawas pada periode sebelumnya.
Lebih lanjut dalam rapat kerja tersebut mendiskusikan atau merumuskan serta memantapkan program kerja Pokjawas PAI Provinsi NTB agar dapat senantiasa bersinergi dengan program kerja Pokjawas Madrasah dalam hal tugas kepengawasan akademik maupun manajerial lebih-lebih dengan terbitnya SE atau Surat Edaran yang mengharuskan/membolehkan pengawas PAI melakukan supervisi manajerial di Pondok Pesantren/Madrasah sebagaimana diungkapkan oleh H. Rusnan dalam kesempatan sesi diskusi rapat kerja tersebut.